ads

Mengapa Uap Bensin Lebih Mudah Terbakar Daripada Bensin Cair? Ini Penjalasannya!

Pernah gak sih kamu ke POM Bensin dan mengisi bahan bakar kendaraanmu? Jika pernah, kamu pasti melihat larangan-larangan yang dapat memicu terjadinya api. Ini dikarenakan bensin merupakan senyawa yang mudah terbakar dan bila mana jumlahmya sangat besar maka bisa jadi menyebabkan sebuah ledakan yang cukup besar. Faktanya tahukah kamu bahwa bensin dalam wujud gas lebih mudah terbakar daripada dalam wujud cairnya ? Inilah yang menjadi salah satu penyebab utama pemicu kebakaran.

Pengertian Bensin

Bensin/gasoline/petrol merupakan salah satu jenis bahan bakar minyak yang dimaksudkan untuk kendaraan darat seperti motor. Secara sederhana, bensin tersusun atas hidrokarbon rantai lurus dari C7 (heptana) hingga C11. Dengan kata lain, bensin terbuat dari molekul yang hanya terdiri dari atom hidrogen dan karbon yang terikat satu sama lain sehingga membentuk sebuah rantai panjang.

Jika bensin dibakar pada kondisi ideal dengan oksigen berlimpah, maka reaksi yang terjadi merupakan pembakaran srmpurna yang dimana akan menghasilkan CO2, H2O, dan energi panas.

#FYI Setiap kg bensin mengandung 42.4 MJ.

Kenapa uap bensin lebih mudah terbakar ?

uap bensin lebih cepat terbakar daripada bensin cair faktor yang menyebabkan perbedaan ini adalah dikarenakan luas permukaan pada zat tersebut. Menurut, kaidah laju reaksi bahwa zat yang luas permukaannya lebih besar, maka laju reaksinya akan sangat cepet (berbanding lurus). Inilah faktor yg menyebabkan uap bensin lebih mudah terbakar.

Sebagai penalaran, jika kita mencoba melakukan eksperimen 2 macam pelarutan gula di air, yang pertama pelarutan serbuk gula di air dan yang kedua pelarutan gula kotak di air.

Ilustrasi uap bensin lebih mudah terbakar

Hasilnya serbuk gula akan cepat larut terlebih dahulu ketimbang gula kotak, sehingga dapat kita simpulkan luas permukaan mempengaruhi laju reaksi pada zat.

Demikianlah pembahasan mengenai Mengapa Uap Bensin Lebih Mudah Terbakar Daripada Bensin Cair, semoga bermanfaat!
Sabit (Kei) Lets Fly Higher!

Belum ada Komentar untuk "Mengapa Uap Bensin Lebih Mudah Terbakar Daripada Bensin Cair? Ini Penjalasannya!"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel